Bagaimana Iklan Ramayana Viral Hingga Tembus Ribuan Engagement, Berikut 5 Alasannya
Iklan adalah salah satu cara untuk mempromosikan produk atau layanan kepada masyarakat. Oleh sebab itu banyak brand yang berusaha untuk mempromosikan produk atau layanan dari merek mereka melalui iklan dengan harapan agar lebih dikenal audiensnya.
Namun sayangnya, tidak semua iklan berhasil untuk mempromosikan produk atau layanan dari suatu merek agar dapat menarik perhatian dan minat audiens untuk membelinya. Hal itu bisa disebabkan karena banyak pembuat iklan atau merek yang masih membuat iklan dengan konsep yang biasa-biasa saja, bahkan tidak jarang mereka menggunakan konsep yang ketinggalan zaman. Oleh sebab itu, tidak heran banyak iklan yang dapat dikatakan gagal dalam mempromosikan produk atau layanan mereka kepada masyarakat.
Akan tetapi hal tersebut tidak berlaku pada Ramayana, jaringan toko swalayan yang sudah dikenal banyak orang ini sempat berhasil membuat iklan yang menarik perhatian dari banyak audiens khususnya di Indonesia. Bahkan iklan mereka berhasil viral hingga dibicarakan banyak orang di social media hingga di televisi swasta.
Tidak cuma itu, melalui iklan tersebut Ramayana juga berhasil memperoleh jutaan views serta mendapat puluhan ribu engagement di kanal Youtube resmi mereka. Oleh sebab itu, mungkin banyak yang bertanya-tanya, apa yang membuat iklan tersebut begitu berhasil menarik perhatian dari audiens?
Berdasarkan analisis kami, ada beberapa alasan yang dapat menjelaskan mengapa iklan Ramayana tersebut menjadi viral dan populer di masyarakat. Jika Anda ingin tahu apa saja alasannya, dalam artikel ini, kami akan membahas lebih lanjut mengenai lima alasan mengapa iklan Ramayana viral hingga tembus ribuan engagement dan kami juga akan memberikan saran bagi Anda yang ingin membuat iklan yang viral juga seperti Ramayana. Oleh karena itu, mari simak pembahasannya berikut ini.
Mengenal Ramayana
Ramayana adalah salah satu jaringan departemen store atau pusat perbelanjaan yang cukup populer di Indonesia. Didirikan pada tahun 1978, Ramayana awalnya hanya berupa toko kelontong di Solo, Jawa Tengah.
Namun seiring dengan perkembangan zaman dan permintaan pasar, Ramayana mengembangkan diri menjadi jaringan pusat perbelanjaan dengan berbagai produk seperti pakaian, kosmetik, peralatan rumah tangga, dan kebutuhan sehari-hari lainnya. Ramayana sendiri sudah memiliki lebih dari 100 cabang yang tersebar di berbagai wilayah Indonesia dan menjadi salah satu pusat perbelanjaan yang banyak dikunjungi oleh masyarakat dengan berbagai latar belakang.
Alasan Iklan Ramayana Viral
Berikut ini adalah analisi kami mengenai beberapa alasan yang menyebabkan iklan Ramayana dapat viral hingga mendapatkan puluhan ribu engagement.
1. Moment yang Tepat
Hal pertama yang kami analisis mengenai kenapa iklan Ramayana bisa viral adalah karena mereka meluncurkan iklan di moment atau waktu yang tepat. Melihat dari kanal youtube mereka, Dapat Anda lihat bahwa mereka meluncurkan iklan tepat saat mendekati bulan ramadhan pada waktu itu. Sehingga hal ini menjadi faktor penting mengapa iklan Ramayana ini bisa viral.
Hal ini dapat menajdi pelajaran bagi Anda yang ingin meluncurkan sebuah iklan agar dapat viral. Dimana jika Anda ingin iklan Anda viral dan dapat memperoleh puluan ribu engagement pastikan bahwa iklan Anda diluncurkan saat moment yang tepat.
Sebagai contoh, dalam kasus Ramayana mereka yang tahu bahwa banyak orang saat Ramadhan akan berbelanja keperluan hari raya seperti pakaian ataupun peralatan-peralatan lainnya. Sehingga akan sangat efektif meluncurkan sebuah iklan untuk mempromosikan produk-produk milik mereka saat itu.
2. Konsep yang Sesuai
Penggunaan konsep yang sesuai adalah salah satu faktor yang membuat iklan Ramayana dapat viral. Mereka menggunakan konsep yang sesuai yaitu bulan ramdahan untuk mempromosikan produk mereka. Mengingat mereka akan meluncrukan iklan tersebut saat bulan Ramadahan penggunaan konsep yang sesuai tersebut akan sangat efektif dalam menarik perhatian banyak orang.
Oleh karena itu, panting bagi Anda yang ingin membuat iklan untuk menggunakan konsep iklan yang sesuai dengan produk yang Anda tawarkan ataupun moment-moment yang sedang ramai dibicarakan saat itu. Sebagai contoh jika Anda menawarkan produk yang relevan denangan hari raya buatlah iklan bertemakan hari raya, sedangkan jika Anda menawarkan produk yang relevan dengan hari velentine cobalah untuk membuat iklan bertemakan hari velentine.
3. Cerita yang Dekat dengan Masyarakat
Dapat dilihat bahwa dalam iklan Ramayana, mereka menggunakan cerita yang dekat sekali dengan masyarakat. Dimana saat ramadhan akan banyak orang yang ingin pulang kampung namun bingung atau takut tidak membawa oleh-oleh kepada keluarga yang ada di kampung halaman karena memiliki dana yang terbatas. Oleh karena itu Ramayana hadir sebagai solusi untuk menawarkan produk-produk yang dapat dijadikan oleh-oleh namun dengan harga terjangkau.
Melalui cerita yang sangat relevan dan dekat dengan keseharian masyarakat tersebut, akhirnya dapat menambah sisi menarik dari iklan untuk selalu diperhatikan. Hal ini menjadi poin penting bagi Anda yang ingin membuat iklan Anda viral. Dimana Anda sebaiknya mencoba membuat iklan yang tidak hanya memberikan informasi mengenai produk ataupun promo yang sedang berlaku untuk produk Anda.
Akan lebih baik berikan cerita yang melatarbelakangi kenapa masyarakat harus memilih produk Anda. Atau Anda juga dapat membuat cerita yang seolah-olah menggambarkan dengan jelas kenapa produk Anda dapat menjadi solusi dari permasalahan yang sedang dihadapi oleh masyarakat. Hal ini akan lebih baik untuk iklan Anda, karena masyarakat akan cenderung lebih tertarik untuk melihat iklan Anda ketika iklan tersebut tidak hanya mengandung promo ataupun pengenalan produk saja.
4. Musik yang Menarik
Penggunaan musik yang menarik juga menjadi salah satu poin penting kenapa iklan Ramayana dapat viral. Dimana umumnya banyak iklan menggunakan backsound musik dengan tema pop atau tema-tema lainnya yang sedang viral, Ramayana malah memberikan backsound musik dengan menggunakan musik yang kental dengan suasana islami atau ramdahan yaitu kasidah. Hal ini membuat iklan Ramayana tampil berbeda dengan iklan-iklan lainnya.
Hal ini dapat menjadi pelajaran bagi Anda untuk berpikir kreatif dalam membuat iklan. Cobalah buat iklan dengan konsep yang unik bahkan mungkin belum pernah digunakan oleh para pesaing Anda. Akan tetapi pastikan juga jika ingin menggunakan konsep yang unik, pastikan konsep itu tidak berbau kontroersi dan masih relevan untuk digunakan dalam iklan promosi produk Anda.
5. Humor
Analisis terakhir mengenai iklan Ramayana dalam daftar kami adalah penggunaan humor. Dimana dalam iklan Ramayana tersebut, Anda akan melihat berbagai unsur humor yang dapat membuat iklan tersebut tampak menarik utnuk ditonton.
Hal inilah yang menjadi poin penting penyebab iklan Ramayana dapat viral. Sebab iklan yang memiliki humor didalamnya cenderung akan lebih diingat serta dapat menarik perhatian banyak orang dengan lebih efektif.
Untuk itu, penting bagi Anda yang ingin iklan Anda viral untuk menambahkan sisi humor didalamnya. Namun perlu diingat bahwa penambahan humor haruslah tepat atau tidak berlebihan dan tidak terkesan memaksa. sebab humor yang terlalu dipakasakan atau terlalu berlebihan akan cenderung membuat audiens atau masyarakat yang melihatnya merasa risih atau tergangung dengan iklan Anda.
Cara Membuat Iklan yang Baik
Setelah mengetahui beberapa analisis penyebab iklan Ramayana dapat viral, berikut ini kami juga akan membahas bagaimana membuat iklan yang baik agar iklan Anda dapat menarik perhatian banyak orang serta memperoleh banyak engagement ataupun views sehingga mungkin dapat viral seperti iklan Ramayana.
1. Tentukan Target Audience Anda Sebelum Membuat Iklan
Cara yang pertama dalam membuat iklan yang baik adalah dengan menentukan target audience atau audiens target Anda sebelum membuat iklan. Mengetahui siapa target audience Anda akan membantu Anda membuat iklan yang relevan dan menarik bagi mereka. Hal ini juga akan membantu Anda menentukan bagaimana cara menampilkan produk atau jasa Anda secara efektif kepada target audience Anda.
Untuk menentukan target audience, pertimbangkan faktor seperti usia, jenis kelamin, pendidikan, penghasilan, dan minat. Anda juga dapat mempertimbangkan data demografis dan perilaku konsumen untuk memahami target audience Anda secara lebih detail. Dengan memahami target audience Anda, Anda dapat membuat pesan dan visual iklan yang sesuai dengan kebutuhan dan keinginan mereka, serta memilih saluran pemasaran yang tepat untuk menjangkau mereka. Hal ini akan meningkatkan efektivitas iklan Anda dan menghasilkan hasil yang lebih baik dalam upaya pemasaran Anda.
2. Buat Pesan yang Jelas dan Kuat
Cara yang kedua dalam membuat iklan yang baik adalah dengan membuat pesan yang jelas dan kuat. Dalam membuat iklan, penting untuk menyampaikan pesan yang jelas dan mudah dipahami oleh target audience. Pesan iklan yang baik harus dapat menggambarkan keuntungan dan nilai dari produk atau jasa Anda secara singkat dan padat. Pesan iklan yang kuat akan menarik perhatian target audience dan membuat mereka tertarik untuk mengetahui lebih lanjut tentang produk atau jasa Anda.
Dalam membuat pesan iklan yang kuat, penting untuk memahami kebutuhan dan keinginan dari target audience Anda. Apa yang menjadi masalah atau kebutuhan mereka? Bagaimana produk atau jasa Anda dapat memenuhi kebutuhan atau mengatasi masalah mereka? Dengan memahami kebutuhan target audience, Anda dapat menciptakan pesan iklan yang relevan dan menarik bagi mereka.
Selain itu, pastikan pesan iklan Anda dapat diterima oleh target audience dalam waktu singkat. Karena iklan akan ditayangkan dalam waktu singkat, pesan iklan yang jelas dan padat akan lebih mudah dipahami dan diingat oleh target audience.
Dalam membuat pesan iklan yang kuat, hindari menggunakan bahasa yang terlalu rumit atau teknis. Gunakan bahasa yang mudah dipahami dan sesuai dengan target audience Anda. Jangan lupa untuk selalu menggambarkan keuntungan dan nilai dari produk atau jasa Anda sehingga target audience Anda akan tertarik dengan produk atau jasa Anda.
3. Gunakan Visual yang Menarik
Untuk membuat iklan yang menarik, disarankan untuk menggunakan visual yang menarik dalam membuat iklan. Hal ini penting karena visual yang menarik dapat meningkatkan daya tarik iklan Anda dan membuatnya lebih mudah diingat oleh target audience. Visual yang menarik juga dapat membantu menonjolkan produk atau jasa Anda dan membuat iklan Anda lebih mudah diingat daripada pesan iklan yang hanya ditulis dalam teks saja.
Untuk membuat visual yang menarik, Anda perlu mempertimbangkan beberapa hal, seperti menunjukkan produk atau jasa Anda dengan jelas dan menarik, menggunakan warna dan font yang sesuai dengan identitas merek Anda, serta membuat desain yang konsisten dengan merek Anda. Jika Anda menggunakan gambar atau foto, pastikan gambar atau foto tersebut berkualitas baik dan menunjukkan produk atau jasa Anda dengan jelas. Selain itu, Anda juga dapat menggunakan animasi atau video pendek yang menarik untuk menampilkan produk atau jasa Anda.
Namun, perlu diingat bahwa visual yang menarik harus selalu konsisten dengan merek Anda. Hal ini penting untuk membangun identitas merek yang kuat dan membuat target audience Anda lebih mudah mengenali merek Anda di masa depan. Oleh karena itu, pastikan visual yang Anda gunakan selalu sesuai dengan merek Anda dan memberikan kesan yang konsisten dengan identitas merek Anda.
4. Buat Iklan yang Singkat
Cara membuat iklan yang baik berikutnya adalah dengan membuat iklan yang singkat. Dalam dunia pemasaran, waktu sangat berharga. Oleh karena itu, ketika membuat iklan, pastikan Anda membuat iklan yang singkat namun memberikan informasi yang cukup bagi target audience Anda.
Iklan yang terlalu panjang dan bertele-tele cenderung tidak efektif karena dapat membuat target audience Anda bosan dan kehilangan minat. Sebaliknya, iklan yang singkat dan padat dapat menarik perhatian target audience Anda dan memberikan informasi yang dibutuhkan dengan cepat dan jelas.
Namun, meskipun iklan singkat, pastikan informasi yang disampaikan dapat dipahami dengan baik. Iklan yang terlalu singkat dan tidak memberikan informasi yang cukup justru akan menimbulkan kebingungan pada target audience Anda.
Dalam membuat iklan yang singkat, Anda dapat menggunakan teknik storytelling atau narasi singkat untuk memperkuat pesan yang ingin disampaikan. Dengan begitu, target audience Anda dapat lebih mudah memahami pesan dan nilai dari produk atau jasa Anda.
Dengan membuat iklan yang singkat namun efektif, Anda dapat memaksimalkan waktu yang tersedia untuk menarik perhatian target audience Anda dan meningkatkan kesempatan untuk mencapai tujuan pemasaran Anda.
5. Buat Panggilan Tindakan yang Jelas
Cara berikutnya adalah dengan membuat panggilan tindakan yang jelas. Setelah menunjukkan produk atau jasa Anda pada iklan, penting untuk memberikan target audience Anda panggilan tindakan yang jelas dan spesifik mengenai apa yang harus dilakukan selanjutnya.
Panggilan tindakan (CTA) adalah instruksi atau ajakan yang diberikan pada target audience dalam iklan untuk mendorong mereka untuk melakukan tindakan tertentu, seperti mengunjungi situs web Anda, membeli produk Anda, menghubungi nomor telepon atau mengisi formulir. CTA yang baik haruslah jelas, singkat, mudah dipahami, dan sesuai dengan tujuan dari iklan yang dibuat.
Penting untuk membuat panggilan tindakan yang sesuai dengan pesan iklan Anda dan mengarahkan target audience Anda ke tujuan yang spesifik dan relevan. Dalam membuat CTA, pastikan Anda menggunakan kalimat yang kuat dan meyakinkan untuk memotivasi target audience Anda untuk mengambil tindakan.
Sebuah CTA yang efektif bisa meningkatkan interaksi target audience Anda dengan merek Anda dan membantu meningkatkan tingkat konversi, sehingga penting untuk memperhatikan poin ini dalam membuat iklan yang baik.
Tips Membuat Iklan yang Menarik
Setelah mengetahui cara membuat iklan yang baik, kami juga menyediakan beberapa tips untuk membuat iklan Anda jauh lebih menarik. Berikut beberapa tips agar iklan Anda lebih menarik.
1. Berpikir di Luar Kotak
Tips pertama agar iklan Anda menarik adalah kreatif dan inovatif. Hal ini mengacu pada kemampuan untuk berpikir di luar kotak dan mencoba hal baru dan berbeda. Sebagai pengiklan, Anda harus berani mencoba hal-hal yang belum pernah dicoba sebelumnya dan memberikan sesuatu yang unik dan menarik bagi target audience Anda.
Dalam membuat iklan, Anda bisa mencoba berbagai ide kreatif dan menciptakan konsep yang berbeda untuk membuat iklan yang tidak hanya menarik perhatian, tetapi juga dapat memberikan kesan yang kuat pada target audience Anda. Dengan adanya ide dan konsep yang unik, iklan Anda akan terlihat lebih menonjol dan berbeda dari iklan-iklan lainnya sehingga dapat menarik perhatian target audience Anda.
Namun, Anda harus memastikan bahwa iklan yang Anda buat tetap relevan dengan produk atau merek Anda, sehingga dapat menghasilkan efek positif bagi bisnis Anda. Oleh karena itu, kreativitas dan inovasi harus disertai dengan pemahaman yang baik tentang merek Anda dan target audience Anda.
2. Menampilkan Keuntungan Produk
Tips yang kedua mengatakan bahwa untuk membuat iklan yang menarik, penting untuk menampilkan keuntungan produk dengan jelas dan tidak hanya fokus pada fitur produk saja. Ini berarti bahwa iklan harus mengkomunikasikan manfaat produk atau jasa secara spesifik dan jelas kepada target audience.
Ketika membuat iklan, pastikan untuk menjelaskan mengapa produk atau jasa Anda unggul dari produk atau jasa sejenis yang ada di pasar. Anda dapat menekankan bagaimana produk Anda dapat memecahkan masalah atau memenuhi kebutuhan dan keinginan target audience dengan lebih baik.
Misalnya, jika Anda menjual smartphone, iklan Anda tidak hanya menyoroti fitur-fitur teknis, tetapi juga keuntungan bagi konsumen, seperti kemudahan penggunaan, performa yang lebih cepat, atau kamera yang lebih baik.
Dengan menekankan keuntungan produk yang relevan dengan target audience, iklan Anda dapat menjadi lebih menarik dan efektif dalam mempromosikan produk atau jasa Anda.
3. Memasukkan Humor
Memasukan humor dalam iklan dapat meningkatkan daya tarik dan membuat target audience Anda tertawa atau tersenyum. Namun, penting untuk diperhatikan bahwa penggunaan humor dalam iklan harus dilakukan dengan bijak dan tidak merendahkan atau menyinggung target audience Anda.
Humor dapat membuat iklan menjadi lebih menarik dan menghibur, sehingga target audience Anda lebih cenderung untuk melihat iklan Anda dan bahkan dapat berbagi iklan tersebut dengan orang lain. Namun, pastikan bahwa humor yang Anda gunakan cocok dengan merek Anda dan tidak bertentangan dengan pesan yang ingin Anda sampaikan.
Penggunaan humor juga dapat membantu Anda membedakan iklan Anda dari iklan-iklan pesaing. Hal ini dapat membantu merek Anda untuk lebih dikenal dan diingat oleh target audience Anda.
Namun, penting untuk diingat bahwa selera humor dapat bervariasi antara satu orang dengan yang lainnya. Oleh karena itu, pastikan bahwa humor yang Anda gunakan tidak menyinggung atau merendahkan target audience Anda. Humor yang tidak pantas atau tidak sesuai dengan target audience Anda dapat merusak citra merek Anda dan menyebabkan iklan Anda gagal mencapai tujuan Anda.
4. Menunjukkan Hasil atau Bukti
Tips berikutnya agar iklan menarik adalah menunjukkan hasil atau bukti yang dapat membuktikan keunggulan produk Anda. Hal ini dilakukan untuk memberikan keyakinan dan kepercayaan kepada target audience bahwa produk atau jasa yang Anda tawarkan memiliki kualitas dan manfaat yang dapat diandalkan.
Misalnya, jika Anda menjual produk skincare, Anda dapat menyertakan testimonial atau ulasan dari pelanggan yang puas dengan produk Anda. Atau, jika Anda menjual produk kesehatan, Anda dapat menyertakan data atau studi klinis yang mendukung klaim Anda mengenai manfaat produk Anda.
Dengan menunjukkan hasil atau bukti yang dapat diandalkan, target audience Anda akan lebih percaya dan tertarik untuk membeli produk atau jasa yang Anda tawarkan. Hal ini akan membantu meningkatkan kepercayaan dan citra merek Anda di mata target audience serta membantu memperkuat posisi merek Anda di pasar.
5. Jangan Lupa Melakukan Evaluasi
Tipe terakhir untuk membuat iklan menarik adalah melakukan evaluasi. Setelah iklan Anda ditayangkan, pastikan Anda melakukan evaluasi terhadap iklan tersebut. Hal ini penting karena evaluasi dapat membantu Anda mengetahui apakah iklan Anda efektif dalam menarik perhatian target audience dan meningkatkan penjualan atau tidak.
Dari kegiatan evaluasi tersebut, Anda dapat mengetahui kekuatan dan kelemahan dari iklan Anda dan membuat perubahan atau penyesuaian yang diperlukan untuk meningkatkan efektivitas iklan Anda. Dan nantinya dengan melakukan evaluasi secara berkala, Anda dapat memastikan bahwa iklan Anda tetap efektif dan relevan dengan target audience Anda atau tidak.
Kesimpulan
Dalam artikel ini, dapat diambil kesimpulan bahwa iklan Ramayana yang viral dan berhasil mencapai ribuan engagement di media sosial merupakan contoh bagaimana iklan yang baik dapat memberikan dampak yang positif pada strategi pemasaran dan branding merek. Oleh sabab itu penting bagi Anda yang ingin membuat iklan untuk memperhatikan berbagai cara untuk membuat iklan yang baik yang telah kami sebutkan diatas.
Namun, dalam menghadapi persaingan yang semakin ketat, tidak jarang suatu merek atau bisnis membutuhkan bantuan dari agency marketing yang dapat membantu mereka menciptakan iklan yang baik dan efektif. Salah satu agency marketing yang dapat membantu Anda dalam mengembangkan strategi pemasaran dan iklan yang baik adalah Bithour Production.
Bithour Production merupakan sebuah agency marketing yang memiliki pengalaman dalam membantu merek dan bisnis untuk meningkatkan kehadiran online mereka dan mencapai target audience dengan cara yang efektif. Bithour Production dapat membantu Anda dalam membuat iklan yang menarik, meningkatkan interaksi dengan target audience, dan mengembangkan strategi pemasaran yang sesuai dengan kebutuhan bisnis Anda.
Dengan menggunakan jasa Bithour Production, Anda dapat meningkatkan kemampuan Anda dalam mengembangkan iklan dan strategi pemasaran yang baik dan efektif, sehingga Anda dapat memperluas jangkauan bisnis Anda dan meningkatkan keuntungan. Jika Anda tartarik untuk menggunakan jasa kami, maka langsung saja klik link yang ada disini atau Anda dapat melihat website resmi kami bithourproduction.com untuk mengetahui lebih lanjut mengenai layanan kami.
Sumber Gambar:
- https://style.tribunnews.com/2018/06/05/iklan-ramayana-viral-ibu-bu-qasidah-ini-jadi-terkenal-begini-kehidupan-mereka-sekarang?page=all
- https://apabedanya.com/ini-iklan-iklan-ramayana-lebaran-lucu-viral-dan-sedih/